Mencicipi sebagian kecil kekayaan kuliner Nusantara bersama Kaum Jakarta.

Jika mendengar kata Toraja, mungkin Anda hanya akan teringat pada prosesi pemakaman dan rumah adatnya yang khas, namun apakah Anda tahu bahwa Toraja punya khazanah kebudayaan lain yang tak kalah istimewanya?

Kuliner dan kebudayaan tenun Toraja merupakana salah satu yang membuat daerah ini begitu distingtif dibandingkan dengan wilayah lain di Indonesia. Seperti yang ditunjukkan oleh Kaum Jakarta pada acara Toraja Kumande-Mande.

Diartikan sebagai Toraja Makan-Makan, Toraja Kumande-Mande merupakan acara makan malam yang digelar oleh Kaum Jakarta bekerja sama dengan Toraja Melo, sebuah komunitas wanita penenun asal Toraja yang didirikan oleh Dinny Jusuf. Komunitas ini sendiri kini tengah menggelar pameran tenun Toraja di Museum Tekstil Jakarta yang bertajuk Sole Oha.

Bahasa Indonesia »